Lomba Ketangkasan, BPK Murung Kenanga Boyong Piala Bupati Saidi Mansyur
MARTAPURA,- BPK Murung Kenanga Martapura berhasil memboyong Piala Bupati Banjar setelah menjadi yang terbaik pada lomba ketangkasan Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) se-Kabupaten Banjar, di Stadion Mini Barakat Martapura, Sabtu (14/9/2024) sore.
Al hasil selain memboyong Piala Bupati Banjar, BPK Murung Kenanga juga mendapatkan uang pembinaan 20 juta rupiah, dari total 50 juta yang diperebutkan.
Sebelumnya tadi pagi, Bupati Banjar H Saidi Mansyur yang membuka lomba mengucapkan selamat bertanding kepada para peserta.
“Junjung tinggi sportifitas, jaga kekompakan di antara kita,” pesannya.
Ia berharap acara ini menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan BPK.
“Kita memiliki tanggung jawab bersama untuk menjaga keselamatan masyarakat dan lingkungan dari bahaya kebakaran,” tambahnya.
Kepala DPKP Kabupaten Banjar Agus Siswanto menjelaskan bahwa kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) adalah elemen penting dalam pengelolaan layanan pemadam kebakaran.
“Melalui pengembangan SDM yang andal, kita dapat meningkatkan kualitas pelayanan dan kesiapan dalam menghadapi kondisi darurat,” ujarnya.
Dia menekankan, pentingnya pembinaan berkelanjutan bagi relawan pemadam kebakaran agar mereka dapat bertindak cepat dan tepat.
“Pembinaan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan, kompetensi, dan kekompakan para relawan, serta menjadi ajang silaturahmi antara relawan pemadam kebakaran se-Kabupaten Banjar,” jelasnya.
Kegiatan ini didanai melalui APBD Kabupaten Banjar yang tercantum dalam DPA DPKP serta dukungan dari berbagai pihak sponsor.
Lomba ketangkasan BPK tersebut berakhir hingga sore hari. Berikut nama-nama BPK pemenang :
Juara 1 BPK Murung Kenanga Martapura (MKM). Alamat : Jl Kenanga RT 005 RW 003 Desa Murung Kenanga.
Terbaik II BPK Sekumpul. Alamat : Komplek Ar-Raudhah Kelurahan Sekumpul.
Terbaik III BPK Berkat Sahabat. Alamat : Jl Pintu air Ujung RT 04 Desa Indrasari.
Terbaik IV BPK Barakat Jl Pelabuhan RT 08 RW 03 Kelurahan Murung Keraton.
Rilis
Editor : Ronny Lattar
Uploader : Suhendra
Source:: INFOPUBLIK