Desa Pasayangan Utara Majukan Sektor UMKM Berbasis Digital

MARTAPURA,- Menghadirkan narasumber Pambakal Desa Pasayangan Utara H Muhammad Zayadi dan Kader Digital Muhammad Miladi menginformasikan program terkait UMKM yang ada di desa tersebut, saat talkshow Chating Manis (Cepat Hadapi Teknologi Inovasi Komunikasi Global) di Radio Suara Banjar, Rabu (16/10/2024 ) pagi.

Menurut Pambakal Desa Pasayangan Utara Muhammad Zayadi ada banyak jenis UMKM yang ada di desanya. Untuk lebih memantapkan peran pelaku UMKM dalam dunia teknologi digital, saat ini telah disiapkan pelatihan bagi pelaku UMKM salah satunya pembuatan video dan digital marketing.  Melalui kader digital telah mempromosikan produk UMKM melalui website desa.

“Karena marketing di masa sekarang tidak hanya dari mulut ke mulut saja, perlu juga promosi melalui media sosial dan diharapkan dari pelatihan para pelaku UMKM nantinya bisa mengembangkan teknik pemasaran produknya, jadi bukan hanya skala lokal tetapi juga skala nasional bahkan internasional karena ada produk UMKM kami yang sudah diekspor,” ujar Zayadi.

Ditambahkan Zayadi banyak saran masukan dari pelaku UMKM di Desa Pasayangan Utara, misalnya pengelolaan  usaha kost an agar dikelola Bumdes. Saat ini hanya mengelola bidang jasa saja seperti penyewaan jasa blower, kipas angin dan rencana kedepan akan membeli pangkalan LPG menutupi kekurangan kebutuhan yang ada di desa.

Sementara Kader Digital Kabupaten Desa Pasayangan Utara Muhammad Miladi menjelaskan, pihaknya juga terus berkoordinasi dengan DKUMPP Banjar terkait UMKM terutama perihal perizinan, dan saat ini hal tersebut juga difasilitasi oleh kader dan duta digital.

“Guna membantu pemasaran UMKM kami bersama kader dan ruang komunitas digital juga memprogramkan literasi digital, pelatihan digital marketing, pembuatan video pendek dan desain grafis salah satunya untuk pembuatan kemasan,” ucap Miladi.

Hal penting lainnya di Desa Pasayangan Utara juga akan mendigitalisasi sistem pembayaran di warung makan misalnya dengan metode QRIS dan sudah disosialisasikan kepada para pedagang agar nantinya siap dengan metode ini.

Reporter : Akhmad Effendy
Editor : Ronny Lattar
Uploader  : Suhendra

Source:: INFOPUBLIK

Comments
Loading...