Rapat Koordinasi tentang Pelayanan Administrasi Kependudukan

Menanggapi keluhan APDESI (Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia) Kabupaten Banjar terhadap pelayanan administrasi kependudukan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Banjar, beberapa hari yang lalu.

Pada siang hari Selasa, 20 Februari 2018, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Azwar, S.H.,M.Si bersama Kepala Dinas Pemerintahan Masyarakat Desa, Drs. H. Aspihani, M.AP., berkumpul dan berdiskusi bersama-sama dengan Camat, Sekcam, Kasi Pemerintahan Kecamatan, Bagian Pemerintahan dan Pihak APDESI dalam Rapat Koordinasi tentang Pelayanan Administrasi Kependudukan yang dibuka dan dipimpin oleh Asisten I Sekda Kab. Banjar Drs. Zainuddin, untuk mendapatkan solusi terbaik terhadap permasalahan demi kemudahan pengurusan dokumen kependudukan dan mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.

Source:: DISDUKCAPIL

Comments
Loading...