Kapolda Silaturahmi Dengan Bupati Banjar
Martapua, InfoPublik – Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani beserta istri dan jajaran melakukan kunjungan kerja (kunker) di Kabupaten Banjar, bertempat di Aula Mahligai Sultan Adam, Martapura, Kamis (10/1/2019) sore.
Kedatangan Irjen Yazid dan rombongan diterima Bupati Banjar H Khalilurrahman dan istri, Kapolres Banjar AKBP Takdir Mattanete, Komandan Kodim 1006 Martapura Letkol Arm Siswo Budiarto, Kajari Kab. Banjar Muji Martopo, dan Sekda Banjar H Nasrun Syah, Serta para anggota Forkopimda dan tokoh masyarakat.
Saat tiba Kapolda dan istri langsung mendapat sambutan sinoman hadrah dan pengalungan kain sorban dan sasirangan dari Bupati Banjar dan istri sebagai dari tanda penghormatan. Selain itu juga dilakukan tukar menukar cendera mata yang disaksikan seluruh hadirin.
Kapolda Kalsel Irjen Pol Yazid Fanani mengungkapkan terimaksih atas sambutan hangat Bupati Banjar pada kehadirannya di Kabupaten Banjar dan ia menyampaikan tujuan kedatangannya.
“Dengan suasana yang penuh spiritual kami ingin mengucapkan rasa hormat dan terima kasih kepada bapak Bupati Banjar dan istri beserta Forkopimda, Kepala SKPD Kabupaten Banjar serta para alim ulama para tokoh masyarakat dan hadirin di tempat ini, jika saya tidak bisa menyebutkan satu persatu tiada mengurangi rasa hormat dan takzim saya,†katanya.
Tidak lain kunjungan kami ke Kabupaten Banjar untuk menjalin silaturahmi, seperti khalayak yang sering kita dengar Layadd khulu jannata khotiun, yang artinya tidak akan masuk surga umat ku yang memutus tali silaturahmi.
Dan ini adalah bagian untuk membangun ikatan persaudaraan yang lebih erat dalam konteks hubungan kemasyarakatan dan hubungan sosial karena kita disatukan oleh tujuan yang sama untuk membangun masyarakat bangsa dan negara ini yang semakin aman makmur dan sejahtera.
Ia juga mengimbau, dengan pesatnya perkembangan media sosial yang disisi lain memberikan dampak negatif dengan masuknya isu-isu yang berisi fitnah dan hoax, yang menyebabkan pergesearan masyarakat yang membuat masyarakat rentan untuk pergeseran, pertentangan juga rawan konflik masyarakat.
“Dengan itu, kita harus selektif tidak mudah terpengaruhan dalam informasi yang mengandung isu-isu yang berisi fitnah dan hoax,†imbaunya.
Di kesempatan pertemuan yang singkat itu, Kapolda mengingatkan kewaspadaan kepada seluruh lapisan masyarakat menjelang pelaksanaan tahun politik dan implementasi peserta demokrasi.
Ia berharap tidak terjadi gesekan perselisihan dan pertentangan, sehingga pilkada 2019 bisa terlaksana dengan damai, aman, dan sejuk.
Sementara itu, Bupati Banjar H Khalillurahman mengucapkan atas nama Pemerintah, sangat gembira dan bersyukur dengan kunjungan dan kedatangan Kapolda Kalimantan Selatan dan juga menyampaikan bahwa sinergitas masyarakat, Pemerintah, dan Forkopimda sangat baik.
“Alhamdulillah hingga saat ini, sinergitas antara Pemerintah Daerah, Polri, TNI dan masyarakat terjalin dengan sangat baik di Kabupaten Banjar,” ucapnya
Guru Khalil sapaan akrab Bupati Banjar, juga mengakui rekan-rekan Forkopimda sangat mendukung penuh visi dan misi pemerintah Kabupaten Banjar, terkhusus Polres Banjar yang terus menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Tidak hanya dari sektor keamanan dan ketertiban bersama Polres Banjar kami dapat mewujudkan Kabupaten Banjar sebagai kabupaten layak anak dengan inovasi program Kabinaktar. Kami Bina Anak Menjadi Pintar yang menjadikan Polres Banjar menjadi satu-satunya Polres ramah anak di Indonesia,†terangnya. (MC-Kominfo-Kab.Banjar/Ags/Man /Rzq/Prs/toeb)
Source:: MEDIA CENTER BANJAR