Peresmian Taman Pendidikan Al-Qur’an Al- Almin

Martapura, InfoPublik – Kodim 1006/Martapura bekerjasama dengan tokoh masyarakat Desa Bunipah melakukan pembangunan Gedung Sekolah Madrasah Al- Almin Desa Bunifah dalam rangka Program Bedah Sekolah dan karya bakti TNI.
Program bedah sekolah tersebut, diresmikan oleh Wakil Bupati Banjar H Saidi Mansyur, bertempat di Desa Bunipah Kecamatan Aluh – aluh Kabupeten Banjar, Rabu ( 27/8/2019) pagi.
Kegiatan presmian ini dihadiri Komandan Kodim 1006/Martapura Letkol Arm Siwo Budiarto bersama tokoh masyarakat Desa Bunipah Dan anggota Koramil 1006-11/Aluh- aluh.
Wakil Bupati Banjar H Saidi Mansyur mengatakan gedung baru Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Al-Amin, Desa Bunipah Kecamatan Aluh-aluh, merupakan sarana vital untuk pengembangan pendidikan agama bagi anak-anak kita sejak dini.
Berdirinya gedung baru Taman Pendidikan Al- Qur’an ini merupakan investasi yang sangat berharga untuk membangun sumberdaya manusia yang berakhlak mulia.
Dengan bertambahnya sarana pendidikan Al-Qur’an di lingkungan masyarakat kita, akan memudahkan dan semakin menambah semangat para orang tua dalam membekali anak-anak dengan pengetahuan agama, sejak dini.
“Saya mengharapkan agar keberadaan Taman Pendidikan Al-Qur’an Al-Amin ini, hendaknya dapat difungsikan dengan baik, untuk mendidik dan memberikan nilai-nilai luhur, budi pekerti yang baik,” kata Saidi Mansyur.
Sehingga anak-anak dapat tumbuh berkembang menjadi anak yang sholeh dan sholehah, Dari lembaga pendidikan ini, Insya Allah akan lahir generasi yang mampu membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat Kabupaten Banjar yang sama-sama kita cintai ini.
Semoga Anak-anakku yang menimba ilmu dan belajar di TPA Al-Amin ini menjadi anak yang sholeh-sholehah dan Allah SWT selalu memberikan kekuatan lahir batin, sehingga kita mampu menunaikan semua kewajiban dan tugas kita masing-masing untuk memperoleh keridhaannya.
Sedangkan Komandan Kodim 1006/Martapura Letkol Arm Siwo Budiarto menuturkan bahwa pembangunan sekolah madrasah ini dilakukan oleh anggota Koramil Aluh Aluh bersama warga setempat.
Pembangunan sekolah Madrasah ini adalah untuk mengganti bangunan lama yang sudah tidak layak lagi digunakan.
Dibangunya fasilitas warga ini selama dua bulan melalui Program Bedah Sekolah dan karya bakti TNI anggota Koramil 1006-11/ Aluh- aluh bekerjasama dengan tokoh masyarakat setempat yaitu untuk meningkatkan kesejahteraan dan sumber daya manusia.
Sehingga anak- anak layak mendapatkan hak belajar dan menuntut ilmu agar mereka tidak jauh ketinggalan dalam hal pembelajaran.
Salah satu tokoh Desa Bunipah, H Hendara, mengucapan terimakasih kepada anggota TNI khususnya Dandim Martapura yang sudah membantu meluangkan waktu dan tenaganya mengerahkan anggota Babinsa sehingga sampai saat ini sudah dapat dilihat dan dirasakan masyarakat sendiri.
Dia juga mengharapan adanya pembangunan sekolah Madrasah ini bisa bermanfaat dan meningkatkan sumber daya manusia di bidang pendidikan khususnya di Desa Bunipah ini. (MC-Kominfo-Kab. Banjar/Humas Kodim/Crew MC Banjar/toeb)

Source:: MEDIA CENTER BANJAR

Comments
Loading...