BUPATI BANJAR HARAPKAN SINERGI DENGAN SELURUH STAKE HOLDER SAMBUT KEDATANGAN JAMAAH SEKUMPUL

Banjarmasin – Pada Jumat, 12 Januari 2024, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Banjar, Ikhwansyah, mewakili Bupati Banjar, H Saidi Mansyur, hadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka Kesiapan Pengamanan Haul Guru Sekumpul Tahun 2024. Rapat tersebut berlangsung di Aula Mathilda Polda Kalsel, Banjarmasin, dan dibuka oleh Kapolda Kalimantan Selatan.

Rapat ini diadakan sebagai bagian dari upaya untuk menjaga kelancaran, keamanan, serta keselamatan para jamaah Kegiatan Rutin Malam Senin di Sekumpul yang akan memadati Martapura pada tanggal 14 Januari 2024. Diperkirakan jumlah jamaah haul yang akan hadir mencapai sekitar 4 juta orang, yang akan datang dari berbagai penjuru daerah se-Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Ikhwansyah, menyampaikan apresiasi Bupati Banjar kepada Kapolda Kalsel dan seluruh stakeholder terkait yang telah berkontribusi dalam menyambut para jamaah. Pihaknya mengakui peran penting semua pihak dalam memastikan kesiapan dan kelancaran kegiatan nanti.

Selain melakukan koordinasi teknis dan non-teknis, rapat ini juga melibatkan pemaparan serta simulasi melalui “Tactical Floor Game.” Hal ini bertujuan untuk membangun kerjasama yang solid di antara semua pihak yang terlibat dalam pengamanan kegiatan, menekankan pentingnya sinergi untuk menjaga keamanan dan kenyamanan seluruh jamaah.

Bupati Banjar, H Saidi Mansyur, melalui perwakilannya, berharap agar rapat koordinasi ini dapat menjadi langkah awal yang efektif dalam menyelenggarakan Haul Guru Sekumpul Tahun 2024 dengan aman, tertib, dan lancar. Pihaknya menegaskan komitmen penuh Kabupaten Banjar untuk mendukung dan berkolaborasi dengan semua pihak terkait demi kelancaran kegiatan nanti.

Source:: HUMAS

Comments
Loading...