Karhutla di Jingah Habang dan Gudang Tengah
KARANG INTAN,- Kebakaran hutan dan lahan dengan kobaran api cukup besar terjadi di Desa Jingah Habang Kecamatan Karang Intan, Kabupaten Banjar, Rabu (20/9/2023) siang.
Tim gabungan yang berada di posko penanggulangan bencana karhutla dan kekeringan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Banjar langsung menuju lokasi setelah mendapatkan laporan.
Tim gabungan terdiri dari BPBD, TNI, Polri, Kejari, EBR, PMI, TRC RAPI, dan BPK swasta lakukan penanganan api pada pukul 12.30 Wita.
Kepala Pelaksana BPBD Banjar Warsita mengatakan, tim gabungan yang juga dibantu oleh beberapa warga sekitar lakukan penanganan 2 jam lebih.
” Vegetasi yang terbakar di Desa Jinga Habang lanjut Warsita adalah semak belukar dan pepohonan. Status api sudah padam, sementara luasan lahan yang terbakar sekitar 6 hektare,” ucapnya.
Selain di Desa Jingah Habang karhutla juga terjadi di Desa Gudang Tengah, Kecamatan Sungai Tabuk. Tim gabungan BPBD Banjar juga lakukan penanganan dilokasi tersebut.
Penanganan yang cepat oleh tim gabungan membuat api tidak melebar luas dan mudah dipadamkan. Setelah setengah jam penanganan, api yang membakar semak belukar dan pepohonan tersebut bisa dipadamkan, dengan luasan lahan yang hangus sekitar 200 m².
Reporter : Rifky Zidane
Editor : Ronny Lattar
Uploader : Suhendra
Artikel Karhutla di Jingah Habang dan Gudang Tengah pertama kali tampil pada Radio Suara Banjar.
Source:: INFOPUBLIK