Konsep Kader Digital Desa Keliling Benteng Ulu Bantu UMKM Produk Jamu

MARTAPURA,- Selain memiliki potensi pertanian dan perikanan, Desa Keliling Benteng Ulu Kecamatan Martapura Barat juga memiliki potensi lainnya yang perlu dikembangkan. Yakni para pelaku UMKM perempuan dan remaja putri kader PKK dalam membuat produk serbuk jamu kemasan.

Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Desa Keliling Benteng Ulu Ismawati Santi, saat gelaran talkshow Chating Manis (Cepat Hadapi Teknologi Inovasi Komunikasi Global) di Radio Suara Banjar, Rabu (11/9/2024) pagi.

“Ada 3 macam produk yang kami buat, baik dari jahe, tomat dan jahe original tidak ada campuran lainnya,” ujarnya.

Pembuatan produk tersebut lanjut Isamawati sudah berjalan sekitar 1 tahun dengan bantuan permodalan dari pihak desa dan mahasiswa Unlam Banjarmasin termasuk mengajarkan pembuatannya. Hanya saja pemasaran yang dilakukan sejauh ini cuma sampai ke desa tetangga.

“Alhamdulillah sekarang ada kader digital yang bisa memperkenalkan produk kami sampai keluar melalui media sosial,” ucapnya.

Agus Nasa’i kader digital desa juga memiliki program yang sudah dikonsep untuk membantu para pelaku UMKM tersebut agar berdaya saing melalui digital marketing.

“Kita akan sosialisasi literasi digital, pelatihan desain grafis, baru ke digital marketing,” ucapnya.

Agus mengatakan rencana tersebut akan mulai digarap pada bulan Oktober mendatang, sambil menunggu anggaran dari Kementerian Desa.

Sementara duta digital Kabupaten Banjar Ahmad Yunani mengatakan, bahwa saat ini pihaknya melakukan pendataan terkait jumlah UMKM yang ada di desa tersebut guna membantu yang belum memiliki dokumen-dokumen penting lainnya seperti NIB.

“Kemudian yang kedua sertifikat halal juga kami fasilitasi, rencana kami memang seperti itu, desa-desa yang mengalami kesulitan kami bantu,” katanya.

Pemasaran dalam waktu dekat lanjut Yunani pihaknya juga berencana akan mengikuti Banjar Expo 2024, guna mengenalkan produk lebih dikenal luas.

Reporter : Bagus F

Editor : Ronny Lattar

Uploader : Suhendra

Source:: INFOPUBLIK

Comments
Loading...