Puncak HKN (Hari Kesehatan Nasional) Ke 56 di Kabupaten Banjar

Bertempat di Mahligai Sultan Adam/Pendopo Bupati Banjar di gelar acara puncak Kegiatan Hari Kesehatan Nasional ke-56 di Kabupaten Banjar pada hari kamis tanggal 12 November 2020, masih di suasana pandemi Covid-19 hari peringatan tersebut tetap di laksanakan meskipun secara sederhana dengan mengedepankan protokol kesehatan, tetap jaga jarak, cuci tangan, dan menggunakan masker. Acara yang di hadiri langsung oleh orang Nomor 1 di Kabupaten Banjar ini yaitu Bupati Banjar Bapak H. Khalilurrahman di dampingi Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Banjar Ibu Hj. Raudatul Wardiyah, serta Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banjar Bapak dr. H. Diuddin, M.Kes serta Jajaran berlangsung secara hikmat, nampak juga di hadiri beberapa pejabat lingkup Pemerintah Kabupaten Banjar, selain itu kegiatan/acara ini bisa juga disaksikan secara daring.
Dalam sambutannya Bupati Banjar tetap mengingatkan kepada para tenaga Kesehatan di Kabupaten Banjar akan peran dan pekerjaannya, beliau juga sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasihnya selama ini akan peran dan pekerjaan selama ini berjuang melawan Covid-19 sebagai garda terdepan, tidak sedikit para Nakes yang terpapar Virus Corona ini namun semangat untuk memberikan pelayanan yang terbaik terus mengalir. Dalam rangkaian Peringatan HKN ini pula di berikan beberapa penghargaan terhadap Para Tenaga Kesehatan Teladan/Berprestasi, kepada para kader-kader puskesmas yang berinovasi, serta diserahkan beberapa mobil operasional Kepada beberapa Puskesmas untuk menambah semangat bekerja dan meningkatkan Kinerja.

Source:: DINKES

Comments
Loading...