SILATURAHMI GERAKAN KOPERASI DALAM RANGKA HARI KOPERASI Ke- 66 TINGKAT KABUPATEN BANJAR

Assisten II Pemerintah Kabupaten Banjar Drs, H Masruri ,MM Saat membacakan Sambutan Bupati Banjar dalam acara Silaturahmi hari jadi Koperasi ke 66 Di Mahligai Sultan Adam Kabupaten BanjarMartapura (08/07) Koperasi Meruapakan organisasi bisnis yang dimiliki dan di operasikan oleh orang banyak untuk kepentingan bersama, koperasi  juga melandaskan kegiatan nya berdasarkan prisnsip ekonomi kerakyatan dan  berdasarkan asas kekeluargaan yang memberikan kenyaman kepada anggota serta para nasabahnya.
  Di Indonesia sendiri Koperasi sudah banyak melakukan usaha-usaha yang tentunya sudah  memberikan kontribusinya untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi pembangunan negara Republik Indonesia, terutama bagi para pengusahan kecil yang memerlukan pinjaman  modal tambahan untuk terus mengembangkan usahanya .
Keterlibatan Koperasi sendiri dalam meningkatkan perekonomian Republik Indonesia Sudah Berusia 66 tahun, di usianya yang ke 66 tahun Koperasi Kabupaten Banjar mengadakan silaturahmi dengan Seluruh Anggota Koperasinya di Mahligai Sultan Adam Kabupaten Banjar   yang dihadiri oleh Kepala Dinas Koperasi Provinsi Kalimantan Serlatan bambang Supriadi ,assisten   II Pemerintah Kabupaten Banjar Drs. H. Masruri MM, Kepala Dinas Kabupaten Banjar Ir. Ahmad Suprapto,Kepala Dewan Koperasi Daerah Kabupaten Banjar DR. H Mawardi Abbas dan laiinnya.
Drs. H Masruri MM yang mewakili Bupati Banjar memberikan mengucapkan selamat hari Jadi Ke 66 Kepada Koperasi Kabupaten Banjar dan membacakan sambutan Bupati Banjar yang berisikan bahwa pentingnya peran Koperasi dalam Meningkakan Perekonomian Rakyat Indonesia, Dengan peran koperasi yang meminjamkan Modal dan Memasarkan hasil produk usaha rakyat Indonesia yang tentunya akan membuat produk yang dihasilkan rakyat Indonesia  tersebut dapat bersaing dengan produk bangsa asing yang sering kita ketahui bersama masuk secara bebas di Wilayah Indonesia khususnya Kabupaten Banjar.Selain itu Kepala Dinas Koperasi Kabupaten Banjar Ir. Ahmad Suprapto menambahkan bahwa saat ini Koperasi Kabupaten Banjar berusaha meningkatkan usahanya dengan membentuk program Gemes atau yang Di sebut Gerakan Koperasi Santri yang memberikan pelayanan Kepada Para Pesantren dan para santrinya . (Ronie)

Comments
Loading...