PEMBENTUKAN FPK KECAMATAN CINTAPURI DARUSSALAM
          Senin ( 20/02/2006) bertempat di aula Kantor Camat Cinta Puri Darussalam, Pemerintah Kab. Banjar melalui Badan Kesbangpol melaksanakan Sosialisasi Permendagri No 34 tahun 2006 sekaligus memfasilitasi Pembentukan Forum Pembauran Kebangsaan Kecamatan Cinta Puri Darussalam. Acara sosialisasi dihadiri oleh Kepala Badan Kesbangpol yang diwakilioleh Sekretaris Sirajudin, S.AP, Camat Cinta Puri Darussalam beserta unsur Muspika, Para Nara Sumber dan peserta sosialisasi
Camat Cintapuri Darussalam. H. Suyitno,S.Sos. M.AP. menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada Tim Badan Kesbangpol Kab. Banjar yang memberikan perhatian khusus melaksanakan sosialisasi Permendagri No 34 tahun 2006 dan memfasilitasi Pembentukan FPK Kecamatan Cinta Puri Darussalam.
           Kita menyadari bahwa Indonesia   mempunyai ciri khas yakni kebhineklaan, karena itu hingga saat ini Bangsa Indonesia masih menghadapi berbagai konflik baik vertical maupun horizontal. Hal ini disebabkan oleh berbagai latar belakang permasalahan Ras, Suku, Budaya dan Agama yang dapat mengancam integritas nasional. Untuk menjaga dan memelihara keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa. Salah satu upaya untuk mencegah ancaman tersebut maka perlu memfasilitasi pembentukan FPK sebagaimana kegiatan hari ini. Demikian Sambutan Kepala Badan Kesbangpol Kab.Banjar yang diwakili oleh Sekretaris, Sirajudin, S.AP.
Sebagai Narasumber dalam kegiatan ini masing-masing, Â Drs. Ahjani, Â Â Dari Badan Kesbangpol Prov. Kalimantan Selatan, menyampaikan secara rinci tentang Permendagri Nomor 34 Tahun 2006. Tentang Pedoman Penyelenggaraan Pembauran Kebangsaan di Daerah. Mayor. Inf. Ranoviandy Chairul,S.Sos,MM. Kasdim 1006/Martapura, dengan materi Wawasan Kebangsaan .
Acara diakhiri dengan pembentukan Forum Pembauran Kebangsaan Kecamatan Cintapuri Darussalam yang disaksikan secara langsung oleh Sekretaris Kesbangpol Banjar, Camat Telaga Bauntung, Ketua Forum Pembaruan Kebangsaan Kab.Banjar Hamli Bahran, Ketua Forum Kewaspadaan Dini Kab.Banjar H. Syahrani Shaleh, dan Kabid Ket.Ideologi dan Kewaspadaan Daerah Hj. Gusti Ellyana, SH dengan susunan kepengurusan. H.Suyitno, S.Sos, M.AP sebagai Ketua Dewan Pembina dan H. Salahudin sebagai Ketua FPK Kec. Cintapuri Darussalam. (Kesbangpol)
Source:: KESBANGPOL