KEPEDULIAN DAN SINERGITAS PEMERINTAH DAERAH BANJAR DALAM PELAKSANAAN P4GN MELALUI PROGRAM PEMBERDAYAAN ALTERNATIF

a

Narkoba saat ini menjadi musuh utama dari bangsa kita ini, karena dari narkoba ini lah salah satu bentuk untuk menghancurkan suatu bangsa dengan perlahan. Namun kita semua tidak bisa berdiam diri dan kita harus memerangi narkoba ini, yaitu dimulai dari hal yang kecil dan lingkungan yang paling kecil ialah lingkungan keluarga. Lingkungan keluarga ini sangat berpengaruh besar pada perkembangan narkoba saat ini karena menurut data yang didapat para pengguna ataupun pecandu yaitu dari kalangan anak-anak samapai remaja dewasa bahkan ada yang menjadi pengedar

Dalam UU 32 dan 23 tahun 2014 telah diatur bahwa kelangsungan hidup dari masyarakat merupakan tanggung jawab dari pemerintah, dengan kehadiran BNN akan semakin terbantu perihal upaya pencegahan dan penanggulangan narkotika. Masyarakat yang terkena narkoba kelangsungan hidupnya terancam, jadi sangat terbantu dengan langkah – langkah yang dilakukan BNN,

aaaSehubungan dalam rangka Pembinaan Desa Tunggul Irang Ilir sebagai Desa Bersinar ( Bersih dari Narkoba ) dan sasaran Program Pemberdayaan Alternatif, maka Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kalsel menggelar Rapat Kerja dalam Rangka Sinergi Program Pemberdayaan Alternatif dengan Stakeholder di Aula Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Banjar Selasa 09 April 2019. Pada kesempatan ini peserta yang berhadir antara lain ialah SKPD Terkait seperti Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Dinas Sosial, Dinas Pemuda dan Olahraga, Camat Martapura Kota, Polsek beserta Bhabin Kamtibmas, Koramil beserta Bhabinsa, serta juga Kepala Desa Tunggul Irang Ilir beserta tokoh masyarakat dan tokoh pemuda dari Desa Tunggul Irang Desa.

aaAcara ini juga dihadiri dan diisi materi langsung oleh Kepala BNNP Kalsel Dr. Nixon Manurung, M.AP selain itu juga Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kab Banjar Aslam, S.Sos, M.AP turut berhadir. Kebijakan Pemerintah Daerah dalam Pemetaan Kelompok Anti Narkoba yaitu terus melakukan kerjasama dengan BNN dan elemen lainnya. Kegiatan itu penting dilakukan adalah mencegah, karena lebih baik daripada mengobati. Pemerintah Daerah secara totalitas dan tidak perlu ada toleransi terhadap siapapun yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba, selain itu pemerintah tetap mendorong dan memfasilitasi pencegahan. (hr/Kesbangpol)aaaa

Source:: KESBANGPOL

Comments
Loading...