Bupati Banjar panen buah dan sayuran segar sekaligus canangkan GO OPAL
Bupati Banjar bersama ketua Tim Penggerak PKK Kab.banjar mencanangkan Gerakan Optimalisasi Obor pangan Lestariatau disingkat GO OPAL di Lumbung pangan Dinas Ketahanan pangan berlokasi di Desa Bincau, Selasa (26/11) 2019. Hadir dalam acara ini kepala Dinas Ketahanan Pangan Prov, kepala bapelitbang kab.banjar,perwakilan dari DTPH Kab.banjar, Camat Bincau, karang Intan, Martapura Timur dan martapura barat serta pembakal Desa sekitar Bincau, KWT Desa Bincau, dan labuan Tabu.
Kegiatan ini bertujuan memanfaatkan lahan pekarangan milik kantor pemerintah daerah untuk ditanami beraneka tanaman sayur dan buah, metoda lahan percontohan dinilai efektif untuk menyuluhkan hal-hal yang terkait dengan teknologi pertanian kepada petani.
Bersama kementerian pertanian melalui Dinas ketahanan pangan Prov Kalimantan selatan memberikan paket kegiatan opal di kab. Banjar. Tujuannya untuk menyuluhkan beberapa teknologi pertanian di lahan/halaman milik perkantoran karena lahan pekarangan di perkantoran belum optimal dimanfaatkan secara baik,di kebun percontohan OPAL ini nampak beragam tanaman yang dikembangkan secara hidroponik dan tumpang sariyaitu selada, sawi,pakcoy, cabe, seledri, kangkung, terong, labu, sebagai tempat pembelajaran, kwt yang memerlukan bibit dsb dapat difasilitasi oleh kebun bibit yang ada.
Dalam sambutannya Bupati banjar KH.Khalillurahman menyatakan bahwa Kegiatan opal ini diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat untuk  melakukan atau mencontoh gerakan ini yaitu memanfaatkan lahan pekarangan atau halaman rumah sehingga untuk pemenuhan gizi keluarga sudah tersedia, seperti menanam berbagai jenis tanaman sebagai sumber karbohidrat, protein, vitamin dan mineral untuk pemenuhan sumber gizi keluarga.diharapkannya juga dukungan dari tim penggerak  Pkk dapat menggerakkan masyarakat untuk menyiapkan pangan tidak hanya kenyang namun cukup gizi, mengakhiri sambutannya Bupati Banjar menitipkan harapan Semoga momentum pencanangan go opal ini akan menumbuhkan semangat kepedulian dan kesadaran untuk membudidayakan menanam tanaman sayuran, buah-buahan dengan memanfaatkan lahan pekarangan baik dirumah maupun diperkantoran.
Dalam kesempatan yang sama Kepala Dinas Ketahanan Pangan Prov.kalsel H.Suparno menyampaikan bahwa di kab.banjar ada 3 OPAL yang penanggung jawab kegiatannya adalah DKP Prov.kalsel dan tim teknisnya BPTP, OPAL ini sebagai cikal bakal bagi KWT yang akan disalurkan KRPL. Prinsipnya OPAL dilaksanakan dilingkungan perkantoran, kegiatan ini sebenarnya untuk menambah pendapatan masyarakat, tanaman yang ditanam dipelihara tanpa pestisida sehingga aman untuk dikonsumsi terangnya.Diungkapkannya bahwa Kedepan akan diadakan gerakan tanam cabe dan tomat, untuk kegiatan KRPL semoga  akan terus lestari meskipun kegiatan sudah terlaksana dan pendampingan sudah tidak ada, namun KRPL yang sudah jadi terus dirawat dan menghasilkan secara berkelanjutan pungkasnya. (Dwi.KJF-DTPH)
Source:: DTPH