BUPATI BANJAR RESMIKAN BANGUNAN BARU DAN REHABILITASI SEKOLAH

Untuk Mendukung keberlanjutan program pelayanan pendidikan, hari ini sudah diwujudkan Salah Satunya Pemenuhan sarana dan prasarana Pendidikan di Kabupaten Banjar.
Hal tersebut disampaikan Bupati Banjar H Saidi Mansyur saat meresmikan  Bangunan Baru dan Rehabilitasi Sarana  dan Prasarana Jenjang PAUS, SD, SMP pada Disdik Kabupaten Banjar 2023 bertempat di SKB Kabupaten Banjar, Rabu (24/1).
Pada kesempatan itu Saidi menyampaikan Kepada seluruh guru yang hadir pada hari ini semoga terus semangat untuk menjalankan pengabdian sebagai pahlawan tanpa tanda jasa, dharma bhakti.
“Ulun mengajak semua pihak di era merdeka belajar ini, untuk Memberikan nuansa pembelajaran yang menyenangkan di ruang-ruang kelas, agar pengalaman mereka belajar di kelas membawa kesan yang baik, membahagiakan dan meningkatkan motivasi”, ucapnya.
Tak lupa  Bupati Banjar Ulun menyampaikan apresiasi terhadap semua bentuk kerjasama kita bersama dalam mensukseskan pembangunan sekolah dan SKB ini.
Pada Kesempatan tersebut turut dilaksanakan Penyerahan hadiah dan penghargaan kepada guru berprestasi, Penandatanganan Prasasti Peresmian serta Pemotongan Pita oleh Bupati Banjar  didampingi  Bunda PAUD Banjar Hj Nurgita Tiyas, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar Liana Penny, Forkompida serta SKPD lingkup Kabupaten Banjar.

Source:: HUMAS

Comments
Loading...